EFEKTIVITAS IMPLEMENTASI KURIKULUM MERDEKA BERBASIS KOMUNITAS GUNA PENGEMBANGAN TEAMWORK YANG BERSINERGI PADA MADRASAH
##plugins.themes.academic_pro.article.main##
Abstract
Penelitian ini mengkaji efektivitas Implementasi Kurikulum Merdeka Berbasis Komunitas (IKM BK) dalam pembentukan teamwork di madrasah. Fokus utamanya adalah menganalisis indikator tim kerja yang efektif dan menguraikan praktik baik tim kerja pada komunitas IKM di Kemenag Kabupaten Lampung Timur dan Kota Metro khusunya kasus implementasinya di MAN 1 Metro dan MAN 1 Lampung Timur, Provinsi Lampung tahun 2023. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan studi kasus, penelitian ini melibatkan alumni pelatihan Implementasi Kurikulum Merdeka Berbasis Komunitas di MAN 1 Metro dan MAN 1 Lampung Timur. Data dikumpulkan melalui wawancara dan observasi yang komprehensip. Hasil penelitian menunjukkan bahwa teamwork efektif dalam menggabungkan berbagai talenta dan memberikan solusi inovatif. Beberapa keterampilan penting dalam teamwork meliputi komunikasi, tanggung jawab, kejujuran, kemampuan mendengarkan, empati, kolaborasi ide, dan manajemen waktu. Penelitian ini menyimpulkan bahwa IKM BK berperan penting dalam membentuk tim kerja solid di madrasah, yang pada gilirannya dapat menciptakan ekosistem pembelajar yang bersinergi mendukung implementasi Kurikulum Merdeka.
##plugins.themes.academic_pro.article.details##

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
References
- Daftar Pustaka disusun secara alfabetis dan cara penulisannya disesuaikan dengan aturan yang ditentukan dalam jurnal. Sangat disarankan menggunakan aplikasi manajemen referensi seperti Mendeley. Juga sangat disarankan untuk mencantumkan alamat DOI/URL artikel (jika tersedia). (10, No Bold)
- De Porter, B., & Mike, H. (1992). Quantum Learning. Membiasakan Belajar Nyaman dan Menyenangkan. (A. Abdurrahman, Penerj.) Bandung: Perbit Kaifa.
- Horshit. (2014). Evaluation of Training and Development: An Analysis of Various Model. Journal of Bussiness and Management, 5(2), 16-17. Diambil kembali dari https://doi.org/10.9790/487X-0521622
- Latifah, F. A., Samsudi, & Masrukan. (2014). Model Supervisi Akademik Kelompok Berbasis Think Talk Write Untuk Peningkatan Kemampuan Guru Menyusun Karya Tulis Ilmiah. Educational Management, 3 (1). Diambil kembali dari https://journal.unnes.ac.id/sju/index.php/eduman/article/view/4357
- Marwan, A. (2017). Membangun Gerakan Literasi. Dipetik September 7, 2019, Diambil kembali dari http://harian.analisadaily.com/opini/news/membangun-gerakanliterasi/339316/2017/04/11
- Pusdiklat Tenaga Teknis Pendidikan dan Keagamaan. (2018). Dokumen II Kurikulum Diklat Teknis Substantif Pendidikan. Jakarta: Pusdiklat Tenaga Teknis Pendidikan dan Keagamaan.
- Sugiyono. (2007). Statistika untuk Penelitian. Bandung: CV Alfabeta.
- Suparno. (2000). Langkah-langkah Penulisan Artikel Ilmiah. Dalam A. Saukah, & M. Waseno, Menulis Artikel untuk Jurnal Ilmiah. Malang: UM Press.
- Tea, T. (2009). Inspiring Teaching: Mendidik Penuh Inspirasi. Jakarta: Gema Insani.
- Anas, Ibad, A. Z., Anam, N. K., & Hariwahyuni, F. (2023). Implementasi Kurikulum Merdeka Madrasah Ibtidaiyah: Studi Analisis Kebijakan KMA RI No. 347 Tahun 2022. Journal of Creative Student Research (JCSR), 1(1). https://www.scribd.com/document/668913466/99-116-IMPLEMENTASI-KURIKULUM-MERDEKA-MADRASAH-IBTIDAIYAH-MI
- Echols, John M. dan Hassan Shadily, Kamus Inggeris Indonesia, cet. xxi, Jakarta: PT. Gramedia, 1995.
- Ratna Dewi Nur’aini, UMJ, Indonesia (2020). https://doi.org/10.21831/inersia.v16i1.31319
- PENERAPAN METODE STUDI KASUS YIN DALAM PENELITIAN ARSITEKTUR DAN PERILAKU
- Catur Menik Wijayanti, https://jurnal.iainponorogo.ac.id/index.php/wisdom/article/view/7532
- MANAJEMEN TEAMWORK DALAM IMPLEMENTASI KURIKULUM MERDEKA DI TK KELURAHAN SOKANEGARA PURWOKERTO